- Tanggal Publish:
- Kategori:
Fresh Graduate, Agribisnis, Engineering, Procurement, Construction, Mechanical / Electrical, Sarjana, SWASTAFresh Graduate, Agribisnis, Engineering, Procurement, Construction, Mechanical / Electrical, Sarjana, SWASTA - Lokasi:
Jakarta, Sumatera, Kalimantan - Tipe Pekerjaan:
Full Time - Pendidikan:
S1 - Pengalaman:
0 - 3 Tahun
Karirtalk.com – PT Dhanistha Surya Nusantara didirikan pada bulan Juli tahun 2016, dengan kantor pusat yang berlokasi di Jakarta Barat. Perusahaan kami mengelola sebanyak 11 anak perusahaan dengan luas tanah seluas 107.926 hektar, yang mencakup 20 kebun kelapa sawit dan 10 pabrik pengolahan kelapa sawit. Kebun dan pabrik-pabrik ini tersebar di beberapa wilayah di Indonesia, termasuk Provinsi Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara. Produk utama dari pabrik-pabrik kelapa sawit milik DSN Group adalah Crude Palm Oil (CPO) dan Palm Kernel (PK).
Selain itu, kami juga menjalin kemitraan dengan 46 Koperasi KKPA yang terdiri dari 15.000 petani di seluruh Indonesia.
Kebun dan pabrik kami dikelola dengan profesionalisme oleh tim ahli dan staf yang telah terlatih dengan baik. Mereka memiliki komitmen tinggi untuk menjadikan perusahaan kami sebagai yang terbaik di bidang perkebunan dan pengolahan kelapa sawit di tingkat dunia.
Kami menerapkan praktik-praktik agronomi dan pengelolaan yang terbaik guna memastikan hasil produksi yang berkualitas tinggi sekaligus ramah lingkungan. Seluruh aktivitas operasional kami secara berkala diaudit oleh tim internal dan eksternal, serta diinspeksi oleh direksi dan auditor ISPO.
Kami juga ingin menginformasikan bahwa saat ini perusahaan kami membuka berbagai lowongan kerja.
Lowongan Kerja di PT Dhanistha Surya Nusantara
1. SSLL Officer
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan follow up pekerjaan terhadap tim Humas di site.
- Support data – data yang dibutuhkan Humas di lapangan (GRTT, Surat Kuasa Direksi, dll).
- Membuat laporan Bulanan dan melaporkan kepada Head SSLL.
- Support data terkait pengurusan perizinan.
Kualifikasi :
- Lulusan S1 Hukum.
- IPK minimal 3.00.
- Fresh graduate dipersilahkan melamar.
- Memahami proses perizinan, komunikatif, dapat dipercaya, mudah beradaptasi, dan terbiasa bekerja dengan target.
- Mampu bekerja secara tim maupun mandiri dan terbiasa dalam memecahkan permasalahan.
- Mampu menggunakan aplikasi Ms. Office.
- Bersedia ditempatkan di Head Office, Jakarta.
2. Training Manager
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan training need analysis di operation (mill/estate) serta development karyawan secara tahunan.
- Melakukan proses coaching, mentoring dan monitoring kegiatan Trainee serta training internal perusahaan.
- Menyusun dan mengembangkan modul untuk kebutuhan training.
- Melakukan analisa dan evaluasi terkait dengan hasil pelatihan.
- Melakukan pengelolaan budget terkait program training & development karyawan.
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 di bidang yang relevan.
- Minimal memiliki pengalaman sebagai training manager selama 3 tahun di perusahaan kelapa sawit.
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun dalam merancang dan mengimplementasikan program pengembangan karyawan.
- Memahami bisnis kelapa sawit dengan baik.
- Memiliki pengetahuan dan pengalaman yang luas mengenai produksi dan pengolahan kelapa sawit.
- Memiliki kemampuan komunikasi, leadership, dan analisa yang baik.
- Bersedia ditempatkan di Kalimantan atau Sumatera.
3. Asisten Proses
Kualifikasi :
- Minimal D4/S1 Teknik Pengolahan Pertanian/Teknik Kimia/Teknik Elektro/Teknik Mesin.
- Minimal 3 tahun pengalaman sebagai asisten proses di pabrik kelapa sawit.
- Usia maksimal 40 tahun.
- Memahami alur pengolahan pabrik kelapa sawit.
- Mampu mengendalikan dan menjaga kualitas produksi serta losses produksi sesuai standar.
- Siap dan mampu bekerja di bawah tekanan.
- Memiliki jiwa kepemimpinan kuat dan dapat memimpin dalam tim.
- Siap dan mampu melakukan perubahan sistem meniadi lebih baik.
- Penempatan di Sumatera Selatan.
4. Estate Operations Officer
Deskripsi Pekerjaan :
- Melakukan Negosiasi Harga Pekerjaan Kontraktor Lokal Berdasarkan Pengajuan dari Kebun.
- Verifikasi BAPP & Proses Pembayaran Kontraktor.
- Verifikasi Dokumen Permintaan Dana Pembayaran Dari Kebun.
- Monitoring Progres Kerja Pemeliharaan Harian dan Borongan.
Kualifikasi :
- Fresh graduate, pendidikan minimal S1 Pertanian.
- IPK minimal 3.00.
- Memiliki kemampuan untuk menganalisis data dan pemecahan masalah.
- Proaktif, mandiri, mampu bekerja sebagai tim dan individu.
- Memiliki kemampuan di Ms. Office, terutama Ms. Excel.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Mampu bekerja dibawah tekanan untuk mencapai target.
- Menyukai tantangan dan komitmen.
- Diutamakan yang memiliki pengetahuan terkait kelapa sawit.
- Bersedia melakukan perjalanan dinas bila diperlukan.
- Penempatan di Kantor Pusat, Puri Kembangan, Jakarta Barat.
5. Internal Audit Accounting Officer
Kualifikasi :
- Lulusan S1 Accounting.
- IPK Minimal 3,00.
- Memiliki pengalaman bekerja di Kebun sebagai KTU minimal 2 tahun.
- Memiliki pengalaman bekerja sebagai Internal Audit akan lebih disukai.
- Mampu mencapai target yang telah ditetapkan.
- Mampu bekerja sama dengan tim dan individu.
- Bersedia di tempatkan di Head Officer, Puri Kembangan, Jakarta Barat.
Cara Melamar Pekerjaan
Jika Anda sudah memenuhi semua persyaratan yang telah dijelaskan sebelumnya dan tertarik untuk bergabung dengan PT Dhanistha Surya Nusantara, Anda bisa mengajukan lamaran kerja melalui:
recruitment@dhanisthasuryanusantara.com
Subject: Posisi_Nama